Valentino Rossi Beralih Fokus ke Sepang
Valentino Rossi Beralih Fokus ke Sepang. Pebalap Yamaha, Valentino Rossi, kecewa berat karena menuai hasil buruk pada balapan MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island, Minggu (18/10/2015). Dia pun segera mengalihkan perhatian ke balapan pekan depan di Sirkuit Sepang, Malaysia.
Memulai race dari urutan ke-7, rider Movistar Yamaha itu harus puas finis di posisi keempat. Dia kalah cepat dari Andrea Iannone, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez yang tampil sebagai juara.
Hasil tersebut membuat Rossi kecewa berat. Keunggulannya atas Lorenzo di papan klasemen kini hanya tinggal 11 poin. Peluang The Doctor untuk meraih gelar dunia ke-10 menjadi terancam, sebab balapan hanya tersisa dua seri lagi.
"Ini memalukan, saya tidak bahagia. Terutama saat saya tidak bisa naik podium, karena hari ini balapan sungguh sengit. Dari awal sampai akhir, sulit bagi saya untuk menyalip, banyak pebalap dengan karakter berbeda. Inilah ciri khas trek Phillip Island," ucap Rossi seperti dilansir Crash.
"Sayangnya saya harus kehilangan tujuh angka dari Lorenzo, padahal hari ini saya sudah cepat. Sekarang kami hanya berselisih 11 poin, saya tentu akan berkonsentrasi penuh untuk memperbaiki kesalahan dan siap bertanding lagi di seri mendatang," tambahnya.
Begitu ketatnya persaingan di musim ini, membuat Rossi sampai-sampai berkata, "Setiap kali saya finis di depan Lorenzo, maka saya calon kuat juara. Tapi saat Lorenzo mengalahkan saya, ialah favoritnya."
"Balapan hari Minggu (di Sepang) akan menentukan siapa di antara kami yang akan keluar sebagai peraih gelar," tegasnya. (bola.com)
Apakah Rossi akan juara dunia MotoGP atau malah sebaliknya Lorenzo yang jadi juara MotoGP kita liat saat di sirkuit Sepang Malaysia
0 comments:
Post a Comment